Popular Posts

About Me

Foto saya
vanny | a mom | independent | democracy | wear Hijab | and builder of dreams

Followers


Tanggung jawab adalah hal yang mutlak yang dimiliki oleh setiap individu, tanggung jawab adalah suatu kewajiban yang tidak dapat diabaikan begitu saja, kita terikat oleh kata tersebut.
Sejak lahir kita telah mendapat tanggung jawab untuk menjadi sosok makhluk yang baik dihadapan Sang Maha Pencipta, beranjak remaja kita mempunyai tanggung jawab sebagai anak untuk menjaga nama baik keluarga, dan beranjak dewasa kita memiliki tanggung jawab untuk membawa diri kita menjadi pribadi yang utuh yang lebih baik, sekaligus sebagai pembuktian terhadap Tuhan Yang Maha Esa atas hasil dari tanggung jawab yang telah kita jalani.
Kadang disaat kita merasa lelah, disaat tanggung jawab yang kita pikul terasa berat, kita ingin lari dan menjauh dari tanggung jawab tersebut, tapi itu hanyalah hal sia sia yang tidak menampakkan hasil akhir. Bahkan yang timbul nantinya adalah kesuliatan dan kerugian bagi orang lain.
Tanggung jawab bukan lah hal buruk yang akan membebani hidup kita, tetapi dari tanggung jawab kita dapat belajar banyak hal positif seperti proses pendewasaan diri.
Dari tanggung jawab kita dapat melihat sudah sejauh mana kita dapat melewati ujian dan tantangan yang ada dihadapan kita, tanggung jawab dapat dikatakan tantangan dalam hidup ini, karena mau tidak mau kita harus melaluinya jika kita ingin maju.
Contoh kecil yang nyata yang ada disekeliling kita;
Tugas dan segala kewajiban yang harus diselesaikan siswa/mahasiswa agar mereka dapat lulus dan mendapatkan nilai yang baik yang mereka inginkan.
Itu adalah contoh dari tanggung jawab yang mereka pikul, untuk mendapatkan nilai yang baik mereka harus menyelesaikan apa yang harus mereka selesaikan, jadi untuk mendapatkan suatu hal yang kita harapkan, kita haruslah berjalan, melewati segala proses, tidak hanya terjadi secara instan dan mudah.
dan itulah tanggung jawab walaupun cukup membebankan tapi setimpal dengan apa yang nantinya akan kita dapatkan jika kita bersungguh-sungguh menjalankannya.

Tanggung Jawab dalam Kehidupan


Tanggung jawab adalah hal yang mutlak yang dimiliki oleh setiap individu, tanggung jawab adalah suatu kewajiban yang tidak dapat diabaikan begitu saja, kita terikat oleh kata tersebut.
Sejak lahir kita telah mendapat tanggung jawab untuk menjadi sosok makhluk yang baik dihadapan Sang Maha Pencipta, beranjak remaja kita mempunyai tanggung jawab sebagai anak untuk menjaga nama baik keluarga, dan beranjak dewasa kita memiliki tanggung jawab untuk membawa diri kita menjadi pribadi yang utuh yang lebih baik, sekaligus sebagai pembuktian terhadap Tuhan Yang Maha Esa atas hasil dari tanggung jawab yang telah kita jalani.
Kadang disaat kita merasa lelah, disaat tanggung jawab yang kita pikul terasa berat, kita ingin lari dan menjauh dari tanggung jawab tersebut, tapi itu hanyalah hal sia sia yang tidak menampakkan hasil akhir. Bahkan yang timbul nantinya adalah kesuliatan dan kerugian bagi orang lain.
Tanggung jawab bukan lah hal buruk yang akan membebani hidup kita, tetapi dari tanggung jawab kita dapat belajar banyak hal positif seperti proses pendewasaan diri.
Dari tanggung jawab kita dapat melihat sudah sejauh mana kita dapat melewati ujian dan tantangan yang ada dihadapan kita, tanggung jawab dapat dikatakan tantangan dalam hidup ini, karena mau tidak mau kita harus melaluinya jika kita ingin maju.
Contoh kecil yang nyata yang ada disekeliling kita;
Tugas dan segala kewajiban yang harus diselesaikan siswa/mahasiswa agar mereka dapat lulus dan mendapatkan nilai yang baik yang mereka inginkan.
Itu adalah contoh dari tanggung jawab yang mereka pikul, untuk mendapatkan nilai yang baik mereka harus menyelesaikan apa yang harus mereka selesaikan, jadi untuk mendapatkan suatu hal yang kita harapkan, kita haruslah berjalan, melewati segala proses, tidak hanya terjadi secara instan dan mudah.
dan itulah tanggung jawab walaupun cukup membebankan tapi setimpal dengan apa yang nantinya akan kita dapatkan jika kita bersungguh-sungguh menjalankannya.

1 komentar:

  1. Masuk ke fb,cari nama yocki suryo prayogo.
    Beliau musisi legendaris god bless n kantata takwa dll.
    Dan juga ahli sosiolog

    BalasHapus